Professional & Homey Dental Specialist Clinic

Dr. drg. Anggraeni, Sp.KG

Dikenal dengan panggilan drg.Rani, memulai karirnya di dunia kedokteran gigi setelah tamat dari Universitas Indonesia tahun 1999 dengan melanjutkan pendidikan Spesialis konservasi Gigi. Selama menempuh pendidikan beliau merupakan peraih penghargaan sebagai Mahasiswa Berprestasi Utama UI tahun 1998 dan 1999, serta meraih prestasi sebagai pemenang Case report Award di dua ajang kompetisi. Sebagai komitmen dalam menerapkan ilmu spesialistik ini, beliau bekerja sebagai dosen di Dept Ilmu konservasi FKG UI selama 8 tahun dan lulus program doktor (S3) dengan predikat cumlaude. Merupakan doktor termuda dan lulusan terbaik pada tahun ajaran itu.

Tim Dokter

Palapa Dentists

Para dokter gigi di Klinik Gigi Palapa Dentists merupakan dokter gigi profesional yang memiliki keahlian spesifik di bidangnya masing-masing. Tim ini terdiri dari 17 orang dokter gigi specialist dan gigi umum di bawah pengawasan Dr. drg. Anggraeni, Sp.KG.

drg. Riandri C.R., Sp.Ort

drg. Riandri menyelesaikan pendidikan dokter gigi di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia tahun 1995. Pada tahun 2007, beliau lulus dengan predikat Cum Laude pada program pendidikan dokter gigi spesialis Ortodonsia. Saat ini, drg. Riandri merupakan pengurus IKORTI (Ikatan .Ortodonti) dan aktif mensosialisasikan kepada masyarakat awam agar mendapatkan perawatan ortodonti yang tepat oleh dokter gigi Sp.Ort. Untuk meningkatkan pelayanan, beliau menempuh sertifikasi teknik orto dengan invisalign dan damon.

drg. Riana Napitupulu, Sp.Perio

Beliau masuk program pendidikan dokter gigi di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia pada tahun 1990. Kemudian melanjutkan program pendidikan dokter gigi spesialis Periodonsia di Universitas yang sama dan lulus tahun 2005. Selain itu, beliau juga aktif sebagai pembicara dan peserta berbagai seminar periodonsia.

drg. Triana Sari Putri, Sp.KGA

drg.Putri menamatkan pendidikan dokter gigi pada tahun 1995 di Universitas Indonesia. Kesehariannya berpraktek sebagai dokter gigi umum yang berkarakter lembut ini membuat ia disukai oleh pasien anak-anak. Sehingga pada tahun 2007 ia memutuskan untuk masuk program Spesialis Anak di universitas yang sama dan lulus pada tahun 2010. Selain bergabung sebagai tim palapadentists, ia juga bekerja di rumah sakit swasta di depok.

drg. Teuku Ahmad Arbi, Sp.BM

drg. Arbi adalah spesialis bedah mulut dan maksilofasial. drg. Arbi merupakan alumni FKG Universitas Indonesia tahun 1996. Beliau pernah menjadi ketua Senat Mahasiswa FKG UI, ketua Badan Perwakilan Mahasiswa FKG UI dan Mahasiswa Berprestasi II FKG UI tahun 1999. Sempat melaksanakan PTT di Pusat Kesehatan Mahasiswa UI tahun 2003 - 2007. Tahun 2007 melanjutkan ke pendidikan Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial di FKG UI dan lulus tahun 2012, dengan predikat lulusan tercepat. Saat ini drg. Arbi memfokuskan pekerjaan di bidang dental implant, dento alveolar surgery dan dental traumatology

drg. Widijanto, M.Kes.

Beliau telah berkontribusi sejak klinik Palapa Dentists masih dalam pengelolaan drg.Solhah B (alm). Kini sosok drg.Wid yang sangat dicintai mahasiswanya selama mengajar di FKG Usakti karena keramahannya merupakan dokter paling senior di klinik kami. Bidang Kesehatan Masyarakat adalah bidang yang digelutinya sejak tamat dari S2 Fak.Kesehatan Masyarakat UI. Selain menggeluti bidang tersebut beliau juga pernah mengikuti kursus ortodonti untuk menambah wawasan di dunia klinisi

drg. Isma Tri Savitri, (Res) BM

drg. Isma yang pernah tergabung dalam program pertukaran pelajar di Swiss, memulai  pendidikan dokter gigi di Fakultas Kedokteran Gigi UI tahun 2001 dan lulus pada tahun 2006. Kemudian beliau menjalani PTT di Maluku. Saat ini, beliau sedang menyelesaikan program pendidikan dokter gigi spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial di Fakultas Kedokteran Gigi UI.

drg. Siti Muryani R (Anna), Sp.KG

Dokter gigi yang akrab disapa dengan panggilan drg. Anna merupakan lulusan FKG UI tahun 2004. Ketertarikannya kepada ilmu Konservasi Gigi membuat beliau melanjutkan studinya pada program dokter gigi spesialis Konservasi Gigi di FKG UI

drg. Irma Aryani, Sp.Ort

Menyelesaikan pendidikan dokter gigi spesialis orthodonsia di FKG UI tahun 2012. Memiliki motto “beauty is a symmetri”. drg. Irma mempunyai passion yang besar dalam memperbaiki susunan gigi geligi. Harapannya adalah pasien mendapatkan senyum indah dalam simetri wajah yang sempurna. Aktif mengikuti seminar orthodonsia di dalam dan luar negri, serta pernah menjadi Juara I best research pada 8th FDI-IDA joint meeting tahun 2012

drg. Isya Hanin, Sp.Prostho

drg. Hanin merupakan lulusan program pendidikan profesi dokter gigi di FKG UI tahun 2006. Setelah lulus dari FKG UI, beliau mengabdi menjalani PTT di Tomohon, Sulawesi Utara selama 1 tahun. Drg. Hanin kemudian melanjutkan studinya di program pendidikan dokter gigi spesialis Prostodonsia di Universitas yang sama dan lulus pada tahun 2012. Saat ini, drg. Hanin menjadi salah satu staf pengajar di departemen Prostodonsia Universitas Trisakti. Selain itu drg. Hanin juga aktif mengikuti kegiatan IPROSI.

drg. Tantri Widyarani

drg. Tantri menyelesaikan pendidikan dokter gigi di Fakultas Kedokteran gigi Universitas Indonesia tahun 2008, kemudian langsung aktif menjadi dokter gigi/general practitioner di Badan Intelijen Negara dan 2 klinik lainnya termasuk diantaranya adalah Palapa Dentists

drg. Rahmita Nuraini, Sp.KGA

drg. Mita merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Gigi UI tahun 2006. Mengenali karakter anak sebagai pendekatan dalam perawatan gigi anak membuat drg disukai oleh pasien anak. Ia menyelesaikan pendidikan dokter gigi spesialis Kedokteran Gigi anak di universitas yang sama.

drg. Tia Herfiana, Sp.KG

drg. Tia menyelesaikan pendidikan dokter gigi di FKG UI pada tahun 2006 dan pendidikan dokter gigi spesialis Konservasi Gigi di Universitas yang sama tahun 2012. Selain itu, drg.Tia pernah menjalani internship di dua Dental Clinic di Maryland dan Virginia, USA. Beliau tercatat sebagai anggota IKORGI (Ikatan Konservasi Gigi) dan aktif mengikuti seminar-seminar dan hands-on baik di dalam dan luar negeri.

drg. Efrina Ayudyah Paramitha, (Res) Ort.

drg. Efrina merupakan lulusan terbaik dengan predikat Cum Laude program pendidikan dokter gigi FKG UI pada tahun 2011. Aktif dalam berbagai seminar, serta kegiatan sosial dan kemanusiaan yang diselenggarakan berbagai LSM dan organisasi kedokteran gigi baik di dalam dan luar negeri. Saat ini, beliau sedang menjalani  program pendidikan dokter gigi spesialis Ortodonsia di FKG UI

drg. Annisa Rizky Amalia (Icha)

drg. Icha menyelesaikan studi pendidikan kedokteran gigi di Universitas Indonesia tahun 2012 dengan predikat cumlaude dalam waktu 5 tahun. drg. Icha memiliki passion tersendiri untuk menciptakan perawatan dokter gigi yang bersahabat dengan anak-anak sejak tahun awalnya di UI. Saat ini drg. Icha aktif memberikan konseling dan health education (DHE) kepada para orang tua anggota Milist Sehat dan social media lainnya. drg. Icha merupakan None Favorite Jakarta wakil dari Kepulauan Seribu tahun 2008, hal ini memberikannya kemampuan komunikasi yang baik antara pasien dan dokter

drg. Apsari Indriyani

drg. Apsari merupakan lulusan FKG Universitas Indonesia dengan predikat cumlaude dalam waktu 5 tahun. Ia mengatakan “Hapiness is when you successfully makes your patient smiling”. drg. Apsari memiliki ketertarikan khusus di dalam bidang estetika, sehingga selama ini ia telah menghadiri berbagai seminar dan courses yang berhubungan dengan estetika. drg. Apsari selama 2 kali berturut-turut 2012 dan 2013 menghadiri kegiatan asosiasi kedokteran gigi yang diadakan di Jepang dan Malaysia 

drg. Inayu Mahardika

Dokter gigi yang sering dipanggil Ina, lulus dari FKG Usakti tahun 2011. Peminatan yang difokuskan saat ini adalah bidang konservasi gigi dan kedokteran gigi anak yang diharapkan kelak dapat melanjutkan ke salah satu bidang pendidikan formal spesialistiknya. Selain sebagai dokter gigi hobi beliau adalah menari. Tak jarang kegiatan melanglang buana untuk menari menjadikan drg.Ina terlihat berwawasan luas dan komunikatif terhadap pasien

drg. Rizky Aditiya Irwandi

Dokter yang akrab disapa drg Kiki ini merupakan lulusan terbaik dokter gigi FKG UI tahun 2014. Di tahun yang sama, drg Kiki menerima beasiswa ASEAN untuk melanjutkan studi S2 bidang biologi rongga mulut di Chulalongkorn University Bangkok Thailand selama 2 tahun. Komitmennya dalam bidang kedokteran gigi terlihat dari berbagai penghargaan yang diterimanya hingga kini baik di tingkat nasional maupun internasional. Diantaranya adalah Finalis Mahasiswa Berprestasi FKG UI, peraih penghargaan Unilever Hatton divisi Asia Tenggara dari International Association for Dental Research di Seoul, Korea Selatan tahun 2016 serta menjadi perwakilan asia tenggara untuk berkompetisi memperoleh penghargaan Unilever Hatton tingkat dunia dari organisasi yang sama di San Francisco, California, Amerika Serikat tahun 2017.